Dishub Diminta Matangn Rencana Angkokat Jadi Feeder Bus BTS


 Medan, Anggota Komisi IV DPRD Kota Medan, Dedy Aksyari Nasution, meminta Dinas Perhubungan Kota Medan untuk lebih mematangkan rencana angkutan kota (Angkot) yang akan dijadikan sebagai feeder (pengumpan) bagi bus BTS Trans Metro Deli.


“Ini perlu, agar tidak terjadi “benturan” di lapangan,” kata Dedy Aksyari Nasution menjawab wartawan di Medan, Sabtu (5/12/2020).


Politisi Partai Gerindra ini juga meminta Pemko Medan tidak membiarkan polemik yang timbul antara bus BTS dengan para sopir Angkot, sebab para sopir Angkot juga banyak yang merupakan warga Kota Medan. “Ini juga harus difikirkan kesejahteraannya,” ujarnya.


Dedy mengaku setuju beroperasinya bus BTS, karena masyarakat mendapatkan alat transportasi yang murah, cepat dan nyaman. “Tetapi, kita juga mau ada upaya dari pemerintah dalam mencari solusi yang terbaik untuk meminimalisir benturan-benturan yang timbul,” pungkasnya.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama