Tak Senang Lihat Sampah di Jamin Ginting, Bobby Nasution Ingatkan Dinas Terkait Berbenah


Medan,- Komitmen Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution kembali ditunjukan dengan turun langsung ke lapangan saat menyaksikan tumpukan sampah di sekitar kawasan Pasar Induk Lau Chi Medan Tuntunngan, Senin (08/02/2021).


Bobby Nasution nampaknya tidak senang dengan buruknya pengelolaan sampah di Kota Medan. "Sampah menjadi salah satu persoalan yang menjadi prioritas bagi Pemko Medan untuk segera diselesaikan," tulis Bobby dalam akun facebooknya.


Ia juga menuliskan,"Namun di banyak titik masih  ditemui tumpukan sampah. Seperti halnya saat siang tadi saya melewati Jalan Jamin Ginting menuju Pasar Induk Lau Cih Medan. Untuk membenahi masalah sampah dan menciptakan lingkungan yang bersih di seluruh wilayah Kota Medan, butuh kolaborasi kuat. Saya akan terus memantau persoalan sampah dan memastikan aparatur terkait dapat segera berbenah," tulisnya.



1 Komentar

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama